-->

BEBERAPA CARA MEMBERSIHKAN HEADLAMP KENDARAAN KOMPLIT

Advertisemen
Berikut Beberapa Cara Membersihkan Mika Headlamp Kendaraan

Dapat Menggunakan Cairan Pembersih Kaca

1. Perhatikan apakah kerusakan lensa adalah di luar atau di dalam (jika di dalam, Anda mungkin melihat kelembaban, dan Anda mungkin perlu melepaskan covernya, dan jika mungkin membuang airnya dan mengeringkannya). (Sebelum mencoba salah satu dari langkah-langkah ini, coba "headlight deoxidizer" yang akan menghemat waktu dan non-abrasif) beberapa langkah-langkah ini mungkin tidak diperlukan tergantung pada kerusakan atau oksidasi lensa lampu Anda. Beberapa lampu kondisinya lebih buruk daripada yang lain dan karena itu akan membutuhkan lebih banyak pekerjaan dan beberapa lampu mungkin sedemikian buruknya sehingga bahwa penggantian adalah pilihan yang lebih layak.


2. Apabila kerusakan ada di bagian luar lensa, pertama cobalah membersihkannya dengan cairan pembersih kaca seperti windex.


3. Lanjut dengan pemoles mobil atau plastik yang mudah didapatkan. Kompon ini biasanya memiliki zat pengikis lembut yang anda perlukan.


4. Ikuti dan perhatikan petunjuk pada botol kompon dan jangan lakukan di bawah sinar matahari langsung, dan pastikan anda tidak mengenai plastik hitam, karena akan menimbulkan lapisan putih yang susah dihilangkan.


5. Kemudian bisa menggunakan alat pemoles putar untuk mendapatkan hasil yang cepat dan baik. Gunakan wax atau silicone sealer agar hasilnya bertahan lama.





Cara Lain Menggunakan Selotip Penutup


1. Ada suatu produk yang komplit untuk repair dari 3M yang tersedia di pengecer otomotif lokal yang membuat proyek ini benar-benar menjadi mudah.Semua kebutuhan seperti selotip, amplas, cat lensa dan petunjuk disertakan, dan ada sebuah video online yang menunjukkan Anda bagaimana untuk melakukannya.


2. Tutupi pakai solasi sekitar lampu depan. Lindungi cat mobil dengan selotip kertas. Jangan gunakan duct tape karena bisa merusak cat anda.


3. Amplas halus lensa lampu depan.
Anda bisa menggunakan amplas, namun ingat, amplas akan menimbulkan goresan, maka anda perlu langkah selanjutnya untuk menghilangkan goresan ini. Pertama, basahi amplas dalam air sabun.
Semprot lampu depan dengan semprotan pembersih platik dengan air sabun. (degreaser juga boleh). Seka lampu dengan lap bersih atau handuk.


4. Hilangkan kerak menempel atau oksidan.
celupkan jari ke dalam kompon plastik. Saat lensa lampu masih basah, oleskan kompon secara merata.
Siapkan sepon, dan ambil amplas 600.
Lipat amplas 600 pada sepon sabut.
Celupkan spon sabut dan amplasnya ke dalam air sabun.
Amplaskan dengan gerakan mendatar dengan tekanan yang rata, dan secara berkala basahi lagi amplasnya dengan air sabun.


5. Jangan lupa Amplas pakai air harus dalam kondisi permukaan basah.
Lanjutkan pengamplasan dengan amplas 1200, kemudian 2000 dan 2500 untuk menghilangkan goresan yang ditimbulkan oleh amplas sebelumnya.
Oleskan kompon plastik setelah mengamplas dengan amplas 2500. Saat ini, biarkan sampai memburan, lalu hapus dengan lap.
Bersihkan lensa dengan air sabun. Ini untuk membersihkan sisa kompon.


6. Oleskan wax pelindung pada lensa lampu depan. Catatan, ini adalah contoh dari lensa yang telah dibersihkan. jika anda tidak puas, anda harus mengulangi langkah 1-5 sampai benar-benar bersih.
Seal lensa dengan seal silikon.
Lipat handuk menjadi empat dan tuangkan wax pada handuk, biarkan menyerap selama beberapa detik.
Oleskan pada lensa dengan menggunakan gerakan searah dari kiri ke kanan, sepanjang jalan dari atas sampai ke bawah lensa anda.


7
Periksa lampu depan yang telah bersih. Perbaikan lampu depan telah selesai dan anda seharusnya telah memiliki lampu depan yang jernih dan aman untuk pengendaraan di malam hari.



Metode3Menggunakan Pasta Gigi


1
Coba pasta gigi merk apa saja; gunakan sarung tangan karet. Hampir semua pasta gigi, terutama yang memutihkan, memiliki zat abrasif seperti silica, atau soda.


2
Cuci lensa lampu depan hingga bersih dari goresan dan debu jalanan.


3
Hindari pembersih atau kompon menyentuh cat, krom atau karet.
Hati-hati dan pertimbangkan menggunakan selotip kertas di sekeliling lampu agar terlindung.


4
Gosokkan pasta gigi dengan lap lembut yang basah, dengan gerakan melingkar pada lensa.


5
Tambahkan pasta gigi jika perlu. Gunakan cukup pasta gigi dan tekanan yang kuat untuk menghilangkan goresan. Sambil anda bekerja, akan terlihat lensa akan semakin jernih.


6
Tambahkan air dan pata gigi saat mulai terlihat jernih. Untuk tiap lampu anda membutuhkan waktu sekitar 3-5 menit.


7
Saat sudah jernih, berhenti menggosok, bersihkan dengan air bersih dan keringkan dengan kain.


8
Pemolesan akan melindungi lensa dan membuatnya mengkilap.


Tips
Cara terbaik untuk melakukan ini adalah di tempat teduh, jangan kena matahari langsung.
Pengamplasan pertama adalah usaha untuk menghilangkan lapisan plastik yang buruk. Amplas lain yang lebih lembut adalah untuk menghilangkan goresan yang ditimbulkan oleh amplas sebelumnya. Jadi, waktu pengamplasan anda akan semakin singkat dengan makin halusnya amplas. (Ingat 600=>1200=>2000=>2500)
Gunakan alat pelindung: sarung tangan, pelindung mata, baju tua, dll.
Angkat kap mesin sehingga anda memiliki akses langsung ke bagian atas dari lampu untuk proses pembersihan.
Pastikan anda membersihkan lampu dengan baik, bersihkan sisa aspal, serangga dan benda lain yang menempel sebelum mulai mengamplas.
Semua cairan pemersih kaca harusnya aman untuk cat, namun harus segera dibilas, jangan sampai mengering di permukaan cat.
Rendam amplas halus dalam air sabun sekitar 5 menit.
Begitu anda mulai mangamplas, anda akan melihat cairan putih yang timbul saat anda mengamplasnya. Ini adalah lapisan yang anda kikis untuk menjernihkan lensa.
Saat mengamplas, selalu jaga agar amplas tetap basah.
Jika lensa lampu agak berubah warna, anda bisa mencoba larutan seperti naftalena yang bekerja cukup baik pada lampu depan, mulai dengan amplas 2500-grit. Jika kontaminasi cukup parah, mulai dengan grit kasar seperti 400. Dalam kebanyakan kasus, anda akan memiliki perubahan warna yang cukup besar, dengan goresan jelas , anda membutuhkan amplas kasar seperti 600-grit. Semakin tinggi angka grit, semakin halus: 600 terkasar => 1200 => 2000 => 2500 Paling lembut.
Selalu evaluasi lensa lampu untuk kelembaban atau bagia yang retak. Apakah ada air yang terperangkap di dalam lensa, ini berarti ada kebocoran di suatu tempat dalam perakitan lampu dan membersihkan bagian luar lensa akan hanya sedikit memperbaiki penampilan dan output cahaya. Bagian dalam lensa plastik lampu mungkin perlu dibersihkan, dikeringkan dan kemudian diseal untuk mencegah masuknya kelembaban. Anda dapat menghapus kelembaban berlebih dengan pengeboran lubang di dasar lensa plastik, bukan kaca (BUKAN jenis sealed beam), untuk membiarkan kelembaban menghilang dan kemudiantutup kembali dengan plug karet atau silikon.


Alaty yang Anda Butuhkan
Lap bersih atau handuk
Seember air sabun
Botol Semprot (opsional)
Air bersih
Sarung tangan lateks - untuk melindungi mereka yang memiliki kulit sensitif
Selotip - untuk melindungi lampu untuk mencegah kerusakan akibat cat di sekitarnya
Pembersih lensa plastik atau air sabun
Kompon - sebaiknya yang dirancang untuk plastik
Setidaknya (4) tingkat amplas - 600, 1200, 2000, & 2500 grit - ini tergantung pada tingkat keparahan oksidasi (beberapa lensa hanya akan membutuhkan amplas 2.500 atau 2.000 amplas - dan pastikan amplas ditandai untuk digunakan pada kondisi basah / kering )
balok amplas
handuk
wax

Anda bisa membelinya terpisah, atau membeli kit pembersih lensa dari 3M yang telah lengkap isinya kecuali bor, kain serat mikro, botol dan air.
Juga pakai deoxidizer jika semua gagal.
Sumber : www.id.wikihow.com

Untuk Video nya cekidot By. Om Piko



Advertisemen